Rangi : Makanan Menak Yang Tersisih
Telagasari – Makanan yang terbuat dari bahan dasar aci dan kelapa jenisnya banyak jenisnya. Sebut saja gonjing, pancong dan semacamnya. Kebanyakan dibuat dalam bentuk adonan cair. Sedangkan, yang dibentuk dalam bentuk adonan kering, sudah jarang ditemukan dijajakan di jalan-jalan oleh penjual keliling.
Salah satu makanan tersebut adalah rangi, yang sempat terkenal menjadi makanan yang dikonsumsi anak sekolahan pada tahun 80-an.
Kartim, salah satu penjual rangi yang berjualan bekeliling dengan sepedanya mengatakan bahwa rangi itu adalah makanan menak. Bisa langsung dikonsumsi tanpa harus ditemani kopi. Berbeda dengan gonjing atau pancong, yang akan lebih enak kalau ditemani kopi ketika menyantapnya.
Yang menarik dari Rangi adalah bumbu tambahannya berupa adonan gula merah dan aci dalam bentuk cairan kental! Ketika Karin mencoba menyantapnya, rasanya memang maknyus, sekalipun tanpa minuman pendamping sejenis kopi atau yang lainnya.
“Harga satunya saya jual Rp. 500,-, sekali membentuk adonan modalnya sekitar Rp. 50.000,- dan apabila adonan itu habis dan Rangi terjual semua, rata-rata saya mendapat uang RP. 80.000,-” Ungkap Kartim.
Dari keterangan Kartim, usaha seperti yang ia lakoni rata-rata menghasilkan keuntungan sebesar Rp. 30.000,- perhari, dengan jam kerja sedari pukul 10 pagi hingga pukul 4 sore.
“Pedagang rangi saat ini sudah jarang yang menekuninya, tidak tahu kenapa?” Ujar Kartim .
Melihat pendapatan seperti halnya yang diperoleh Kartim, sudah selayaknya makanan seperti rangi ini perlu dipertimbangkan untuk dikembangkan oleh industri kuliner khususnya di Karawang. Karena, selain memiliki prosfek yang cukup baik juga akan membantu dalam mempertahankan keberadaan makanan menak tersebut serta bisa dirasakan kelezatannya oleh banyak orang.
*Semoga Bermanfaat dan dapat menyadarkan kita untuk terus melestarikan kuliner/budaya Dikota kalian*
No comments:
Post a Comment